You are here
Penandatanganan Dokumen Kerja Sama dalam Program Visiting Professor dari Yala Rajabhat University Thailand di FISHIPOL UNY

Fakultas Ilmu Sosial, Hukum, dan Ilmu Politik (FISHIPOL) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Rabu (23/4/2025) secara resmi menandatangani dokumen kerja sama dengan Faculty of Management Yala Rajabhat University, Thailand, dalam rangkaian kegiatan Visiting Professor yang diselenggarakan di kampus FISHIPOL UNY.
Penandatanganan dilakukan oleh Dekan FISHIPOL UNY, Prof. Dr. Mukhamad Murdiono, M.Pd., dan perwakilan dari Yala Rajabhat University, Susan Hama (Assistant Dean for International Affairs) dan Panuwat Srimaca (Assistant Dean for Student Development and Cooperative Study), di ruang Rapat Pimpinan FISHIPOL. Acara ini turut dihadiri Wakil Dekan Bidang RKSIU, Ketua U2IK, Koorprodi dan dosen prodi Pariwisata FISHIPOL.
Dalam kesempatan tersebut, dilakukan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) dan Implementation Agreement (IA) antara kedua institusi yang menghasilkan total 16 dokumen kerja sama. Dokumen-dokumen ini mencakup berbagai bentuk kolaborasi, antara lain program penelitian bersama, kuliah umum, student mobility, dan benchmarking curriculum.
Kerja sama ini melibatkan sejumlah program studi di lingkungan FISHIPOL UNY, yaitu program studi Pariwisata, Pendidikan Sejarah, Pendidikan IPS, Administrasi Publik, Ilmu Sejarah, dan Pendidikan Sosiologi. Keterlibatan berbagai prodi ini menunjukkan komitmen FISHIPOL dalam memperluas jejaring akademik serta meningkatkan kualitas pendidikan dan riset yang relevan.
Dekan FISHIPOL UNY menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam mendukung visi internasionalisasi fakultas dan membuka akses kolaborasi akademik yang lebih luas. "Kami sangat mengapresiasi kehadiran dari Yala Rajabhat University melalui program Visiting Professor ini. Semoga kerja sama ini membawa manfaat nyata bagi pengembangan pendidikan tinggi di kedua negara," ujarnya.
Sementara itu, Susan Hama dari Yala Rajabhat University mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan FISHIPOL UNY dan berharap kolaborasi ini akan terus berkembang di masa depan.
Program Visiting Professor ini merupakan bagian dari upaya FISHIPOL UNY untuk memperkuat jaringan internasional dan mendorong pertukaran pengetahuan lintas budaya serta penguatan akademik berbasis regional dan global. (SP)
Copyright © 2025,